9 Trik Rahasia URL Youtube yang Harus Kamu Ketahui
Berikut ini kami sajikan 9 Trik rahasia URL Youtube yang harus kamu ketahui. Salah satunya adalah kamu bisa membuat GIF dari video Youtube. Menarik sekali kan, mari kita bahas.
Trik Rahasia URL YouTube yang Harus Kamu Ketahui
1. Lewati Intro Video
Ingin menonton video atau membagikan video Youtube yang start playing-nya dari detik yang diinginkan? Trik pertama ini dapat langsung kamu praktekkan, lakukan dari laptop atau PC kamu yaa. Berikut caranya:Tambahkan &start=20 → 20 adalah jumlah detik yang akan dilewati dari awal video (detik 0).
Maka URL akan menjadi:
youtube.com/watch?v=ABCdef12345&start=20
Dengan URL seperti di atas kamu dapat memulai video langsung ke detik 20.
2. Menuju ke Menit dan Detik Tertentu
Cara ini sebenarnya hampir sama dengan cara yang pertama yakni sama-sama menuju ke durasi tertentu dari video. Namun dengan cara ini kamu bisa membagi menjadi ke menit dan detik.Bayangkan saja jika kamu ingin membagikan video kepada temanmu dengan durasi video 55 menit dan ingin menuju menit 40 lewat 25 detik, tentu kamu tidak ingin menghitung pada detik ke berapakah menit 40 lewat 25 detik itu.
Dengan cara kedua ini akan menjadi sangat mudah. Berikut caranya:
Ketikkan &t=MMmSSs pada akhir alamat video Youtube secara manual. MM = menit, SS = detik.
Misalkan kamu ingin mengambil di menit 3 lewat 20 detik. Maka URL-nya menjadi:
youtube.com/watch?v=ABCdef12345&t=3m20s
Note: Jika video memiliki durasi hingga 1, 2, atau 3 jam lebih, maka format URL-nya menjadi &t=HhMMmSSs, dimana H = hour/jam. Contoh: 1 jam 20 menit 30 detik maka ditulis &t=1h20m30s.Misalnya:
youtube.com/watch?v=ABCdef12345&t=1h20m30s
Kamu juga bisa mengganti tanda '&' menjadi '#'.
youtube.com/watch?v=ABCdef12345#t=1h20m30s
3. Memutar Video Secara Berulang-ulang
Youtube merupakan salah satu situs terfavorit untuk mendengarkan musik. Nah... Saat kamu menyukai sebuah lagu tentunya kamu ingin mendengarkan lagu tersebut secara berulang-ulang.Untuk dapat melakukan ini kamu cukup menambahkan kata repeater pada URL video Youtube tersebut.
Berikut cara mengganti URL-nya:
youtube.com/watch?v=ABCdef12345
Ubahlah menjadi seperti di bawah ini:
youtuberepeater.com/watch?v=ABCdef12345
Selain itu, kamu juga bisa mengubah bagian mana start dan end-nya pada video yang ingin kamu putar berulang-ulang. Kamu dapat melakukannya pada tombol navigasi yang ada di bawah video.
4. Membuat GIF dari video Youtube
Kamu suka dengan gambar bergerak (GIF) yang unik? Sekarang kamu bisa membuat gambar bergerak tersebut lewat video Youtube. Caranya gampang banget:Misalnya kamu ingin merubah salah satu bagian video di bawah ini menjadi GIF.
youtube.com/watch?v=ABCdef12345
Maka ubahlah URL-nya menjadi:
gifyoutube.com/watch?v=ABCdef12345
Tekan Enter, maka kamu akan di-redirect ke gifs.com, di website inilah kamu dapat membuat GIF sekreatif mungkin. Kamu dapat menambahkan efek atau nge-crop GIF. Setelah selesai kamu dapat membagikan ke media sosial atau menyimpannya ke komputer kamu.
Kemungkinan video dengan durasi panjang tidak bisa menggunakan fitur ini.
5. Menonton di Youtube TV
Sebenarnya tidak ada perbedaan dalam hal konten dan kualitas, hanya saja di Youtube TV antarmukanya terlihat besar terutama thumbnail video dan shortcut. Hal ini dikarenakan untuk kemudahan pengoperasian jika menggunakan remote.
Kunjungi saja: youtube.com/tv
6. Mengkombinasi Dua Video Youtube, Layaknya Mixing
www.youtubedoubler.com.
Di website ini kamu bisa menambahkan dua URL video Youtube dan memainkannya secara bersama-sama. Dan tentu akan terdengar seperti sedang melakukan sound mixing, keren yaa.
Kamu juga dapat mengatur supaya antara video yang satu dengan yang lainnya terdengar selaras dengan menentukan waktu kapan video mulai playing.
Dengan YoutubeDoubler kamu juga dapat berkreasi misalnya menambahkan backsound pada video kocak, video seram, video mewek, dan lain sebagainya.
7. Mengganti Nama Channel Kamu dengan Nama yang Diinginkan
Memiliki channel youtube dengan nama yang diinginkan tentunya menjadi kebanggaan tersendiri. Dengan demikian, untuk memberitahu URL channel kamu kepada teman kamu atau orang lain akan menjadi lebih mudah.Nama channel kustom: youtube.com/NamaChannel atau youtube.com/c/NamaChannel
Namun persyaratan tertentu harus kamu penuhi terlebih dahulu untuk dapat mengganti URL channel, persyaratannya adalah:
- channel berusia paling tidak 30 hari
- channel harus sudah terdapat foto profil dan header channel
- Sudah mencapai >= 100 subscriber
Jika ketiga persyaratan tersebut telah terpenuhi, maka kamu dapat mengganti URL channel dengan pergi ke Setelan Akun Lanjutan. Caranya adalah klik gambar profil di kanan atas kemudian Setelan → Setelan Lanjutan.
Di bagian Setelan Channel ada tulisan 'Anda memenuhi syarat untuk URL kustom'. Kamu akan melihat link ini jika telah memenuhi persyaratan, klik link dan ikuti langkah-langkah singkatnya.
8. Download Video Youtube Cara Praktis Tanpa Software
Terdapat cara yang sangat mudah untuk men-download video youtube tanpa Software. Caranya sangat mudah dan cepat. Berikut caranya:
Misalkan ingin men-download video:
youtube.com/watch?v=ABCdef12345
Setelah itu, cukup dengan hanya menambahkan ss di depan youtube.com, menjadi:
ssyoutube.com/watch?v=ABCdef12345
Kemudian Enter, maka kamu akan dibawa ke situs savefrom.net. Di situs ini kamu akan mendapat pilihan resolusi video yang ingin di-download sebelum klik tombol unduh/download.
9. Melihat/Mengambil Thumbnail dari Video yang Ditonton (maxresdefault)
Ingin melihat atau mengambil thumbnail dari video-video di Youtube dengan kualitas tinggi? Berikut caranya:Format URL melihat maxresdefault adalah:
img.youtube.com/vi/[videoID]/maxresdefault.jpg
videoID adalah teks pada URL setelah /watch?v=
Misalkan ingin melihat thumbnail dari video berikut ini:
youtube.com/watch?v=ABCdef12345
Dapat kita lihat bahwa videoID dari URL video di atas adalah ABCdef12345
Maka URL-nya akan menjadi:
img.youtube.com/vi/ABCdef12345/maxresdefault.jpg
Kunjungilah URL tersebut dengan menekan Enter.
Sebenarnya gambar ini adalah gambar yang biasa kita temukan di Google Search Engine dalam menampilkan hasil gambar dari video Youtube.
Kamu dapat menemukan gambar kualitas tinggi tersebut jika setidaknya video yang ingin kita lihat memiliki setidaknya 1 buah thumbnail.
Demikianlah 9 trik rahasia URL Youtube yang harus kamu ketahui. Gunakan Trik-trik tersebut agar terlihat semakin keren saat main di Youtube. Selamat mencoba...
Post a Comment for "9 Trik Rahasia URL Youtube yang Harus Kamu Ketahui"