10 Situs Freelancer Desain Grafis Terbaik Mudah Mendapatkan Job Baru
Seorang desainer grafis yang ingin menjadi freelancer baik part-time maupun full-time tentu harus memiliki tempat yang memudahkan pertemuan antara desainer dan klien, salah satu yang terbaik adalah melalui situs freelancer desain grafis.
Tidak perlu membuat website sendiri, dengan situs-situs yang akan kita bahas di sini kamu dengan mudah bisa mengunggah portofolio dan rincian keahlian yang dimiliki. Bagi kalian yang masih berstatus sebagai mahasiswa hal ini sangat baik sebelum terjun ke dunia kerja.
Situs Freelancer Desain Grafis Terbaik
Sekarang ini sudah banyak situs yang menjadi platform untuk menjadi freelancer desain grafis dan web yang ada di internet. Kamu tidak perlu bingung untuk menjadi freelancer karena situs-situs tersebut akan mempertemukan kalian dengan calon klien maupun klien yang mencari jasa. Berikut situs yang kami rekomendasikan:
1. 99designs.com
Terdapat fitur untuk membuat sayembara di mana klien bisa memberikan kontes ke banyak desainer dari seluruh dunia di platform ini. Klien pun dapat mencari desainer sendiri yang tepat untuk proyeknya melalui fitur pencarian.
Bagi klien tidak perlu bingung menemukan freelancer desain grafis di sini karena banyak sekali penawaran yang diberikan oleh para desainer profesional. Bagi yang ingin menawarkan keahliannya di situs ini juga cukup mudah prosesnya.
Cek situs 99designs.com.
2. Fiverr.com
Fiverr sangatlah populer di dunia freelance untuk berbagai proyek. Kamu tidak perlu khawatir tidak menemukan freelancer yang sesuai dengan proyek yang kamu punya. Untuk harganya pun cukup rendah yakni minimal USD 5 saja.
Selain itu, Fiverr juga sangat direkomendasikan untuk pemula yang ingin terjun ke dunia freelance karena banyaknya jenis pekerjaan yang mendukung di platform ini.
Cek situs Fiverr.com.
3. 48hourslogo.com
Banyak klien yang berasal dari badan usaha kecil dan menengah yang membuat logonya di sini. Klien bisa mengunggah proyek usaha yang akan mereka jalankan, kemudian para desainer lepas membuat dan mengunggah hasil karyanya berdasarkan proyek yang klien berikan.
Nah, klien ini berhak untuk memilih desain terbaik yang menjadi logo usaha mereka. Untuk pemenang diharapkan untuk mengirim format asli desain yang dibuat.
Cek situs 48hourslogo.com.
4. Guru.com
Untuk para freelancer dapat mengunggah CV dan portofolio mereka sehingga klien yang mencari jasa dapat menemukan dengan mudah pekerja lepas yang sesuai dengan proyek desainnya. Nantinya freelancer akan mendapat pemberitahuan jika ada proyek yang ditawarkan kepada mereka.
Perlu diketahui untuk setiap proyek yang diterima, maka desainer akan mendapat potongan 5-10% dari penghasilan sebagai biaya layanan di Guru.com, potongan juga bergantung dari kemitraan freelancer.
Cek situs Guru.com.
5. Upwork.com
Beberapa dokumen yang wajib disertakan adalah foto wajah asli, memberikan detail riwayat pendidikan dan pekerjaan, serta dokumen pendukung yang akan mempermudah diterimanya menjadi freelancer di Upwork.
Verifikasi ini tentunya bertujuan untuk menjaga kepercayaan klien yang mencari pekerja lepas di Upwork.com sehingga klien puas dan mau untuk menyarakan kepada klien lain untuk menyelesaikan proyek desainnya di sini.
Cek situs Upwork.com.
6. Coroflot.com
Selain itu, kamu juga bisa melihat portofolio desainer lainnya, statistik yang melihat portofolio desainer lainnya, hingga mencari pekerjaan.
Jika kamu sebagai pencari jasa para pekerja desain lepas juga akan mudah menemukan desainer yang kira-kira sesuai dengan proyek yang akan dikerjakan di situs ini.
Cek situs Coroflot.com.
7. Projects.co.id
Projects.co.id juga menjadi salah satu situs freelancer desain grafis karena cukup banyak jasa desain bertebaran di situs ini.
Sistem pembayarannya pun sangat mudah karena dapat melalui semua rekening bank yang ada di Indonesia. Jadi bagi yang tidak memiliki akun Paypal tidak perlu khawatir mengalami kesulitan dalam pelunasan untuk proyek yang diberikan kepada freelancer.
Cek situs Projects.co.id.
8. Sribulancer.com
Situs ini juga bisa diatur menjadi bahasa Indonesia selain bahasa Inggris, jadi tidak heran jika situs Sribulancer.com banyak freelancer dan juga klien dari Indonesia yang mencari jasa di sini.
Bagi kamu yang baru ingin mencoba dunia freelance juga dapat memulainya di situs yang terpercaya ini. Kamu bisa memilih kategori keahlian seperti desain grafis, desain web, dan lain sebagainya.
Cek situs Sribulancer.com.
9. Dribbble.com
Namun jika kalian sudah mendapatkan tawaran sebagai desainer grafis oleh pihak Dribbble maka kamu berkesempatan besar mendapatkan pekerjaan dari situs ini.
Di situs freelancer desain grafis ini kamu bisa mengaktifkan pilihan apakah kamu menerima jasa desain grafis maupun penawaran kerja lainnya yang berkaitan dengan desain grafis. Kamu juga bisa mengatur waktu kerja antara full-time atau part-time.
Kamu bisa menampilkan portofolio dan informasi lainnya seperti detail keahlianmu yang membuat para calon klien memutuskan untuk bekerja sama dengan kalian.
Cek situs Dribbble.com.
10. Freelancer.com
Bagi freelancer yang menawarkan jasanya di sini cukup tampilkan jasa yang diberikan di profil mereka agar dapat ditemukan saat klien mencari jasa di sini. Situs ini sudah terpercaya dan dapat menjadi sumber penghasilan tambahan untuk para pekerja lepas.
Beberapa pekerjaan yang berkaitan dengan desain grafis adalah membuat logo, membuat desain website, menggambar objek, dan lain sebagainya.
Cek situs Freelancer.com.
Itulah 10 situs freelancer pilihan yang bisa kamu gunakan untuk mencari desainer grafis ataupun untuk menjadi freelancer desain grafis. Tentunya situs-situs tersebut memiliki fitur utamanya masing-masing dengan kelebihan dan kekurangan yang dimilikinya.
Post a Comment for "10 Situs Freelancer Desain Grafis Terbaik Mudah Mendapatkan Job Baru"