3 Cara Agar WhatsApp Tidak Terlihat Online oleh Teman Kita
WhatsApp merupakan salah satu aplikasi chatting terbaik yang paling banyak digunakan oleh pengguna smartphone Android maupun iOS. Di Play Store saja, WhatsApp telah diunduh lebih dari 5 Milyar kali dengan rating yang cukup bagus yakni 4.3.
WhatsApp Messenger |
Selain fitur di atas, terdapat juga pengaturan privasi yang membuat kita nyaman dengan WhatsApp misalnya bisa membagikan Story WA ke orang-orang tertentu, menyembunyikan status dari seseorang yang tidak ingin dia lihat status kita, dan pengaturan privasi lainnya.
Salah satu yang cukup banyak dicari adalah cara agar WhatsApp tidak terlihat online dan sedang mengetik pesan. Untuk men-setting menjadi demikian kamu tidak perlu pusing karena di artikel ini kamu bisa mengerti caranya. Yuk simak ulasan berikut ini.
1. Cara Menghilangkan Status Online WhatsApp
WhatsApp telah menyediakan Setelan untuk menonaktifkan status online. Nah berikut adalah langkah-langkah untuk menghapus status tersebut:
1. Buka aplikasi WhatsApp
2. Klik ikon Titik Tiga di kanan atas
3. Pilih menu Settings/Setelan kemudian pilih Account
4. Pilih Privacy/Privasi
5. Selanjutnya pilih Last Seen/Terakhir Dilihat
6. Terakhir pilih opsi Nobody/Tidak Ada
7. Selesai.
2. Cara Agar WhatsApp Tidak Terlihat Sedang Mengetik
Sering kali saat sedang membalas pesan WA terdapat tulisan "typing" atau "sedang mengetik" di ponsel teman kita.
Ini tentu membuat teman tersebut menunggu dan penasaran dengan balasan pesan dari kita. Bahkan kita juga merasakan hal yang sama saat teman kita sedang membalas pesan. Apalagi jika yang sedang membalas pesan tersebut adalah gebetan, wah... jadi makin gimana gitu ya.
Nah di sini kamu bisa menghilangkan tulisan sedang mengetik tersebut dengan mudah. Oh iya, sayangnya untuk aplikasi Whatsapp resmi tidak dapat menyembunyikan status sedang mengetik dan harus menggunakan aplikasi hasil modifikasi salah satunya bernama GBWhatsApp.
Langkah pertama kamu harus mengunduh aplikasinya di alamat ini https://gbplus.net/download-gbwhatsapp-apk/. Namun sebelumnya copot terlebih dahulu aplikasi resmi yang terinstal di dalam ponsel agar GBWhatsApp mampu bekerja dengan baik.Disarankan untuk melakukan back up data ke penyimpanan lokal atau Google Drive agar pesan bisa kembali di-restore meskipun telah berganti aplikasi.
Sedikit berbeda saat melakukan instalasi GB WA, terdapat pemberitahuan untuk membolehkan penginstalan dari sumber tidak diketahui, maka klik saja Allow/OK.
Jika sudah terinstal, buka aplikasinya dan registrasi menggunakan nomor telepon yang kamu miliki. Cara pendaftarannya seperti di aplikasi WA biasa. Jika kamu sebelumnya telah mem-back up data, maka bisa memulihkannya di saat melakukan registrasi.
Berikut langkah setelah aplikasi terinstal & berhasil registrasi:
1. Klik titik tiga di bagian kanan atas
2. Klik AlexMods/FouadMods
3. Pilih menu Privacy and Security
4. Gulir ke bawah hingga pada bagian Chats
5. Pilih Contacts kemudian centang bagian Hide typing.
6. Selesai.
Nah sekarang kamu bisa menyembunyikan tulisan sedang mengetik di WhatsApp.
Kamu juga dapat menerapkannya di pilihan Grub, jadi saat mengetik di Grub tulisan sedang mengetik pun akan disembunyikan.
Perlu Diperhatikan: GBWhatsApp bukanlah aplikasi resmi WhatsApp. Sehingga bisa berakibat akun diblokir dan kemungkinan tidak dapat menggunakan nomor yang sama di kemudian hari. Saran kami, gunakanlah nomor selain nomor ponsel utama.
3. Cara Agar WhatsApp Tidak Terlihat Online [Alternatif]
Berikut mungkin dapat menjadi alternatif agar tetap tidak terlihat online.
Balas WhatsApp di Notification Bar
Membalas pesan melalui Notification Bar |
Namun cara ini akan sulit jika ada banyak pesan masuk dari satu chat atau kita chattingan namun teks yang diketik layaknya cerpen.
Menginstal Aplikasi WhatsRemoved+
WhatsRemoved+ merupakan salah satu aplikasi yang dapat memberitahu pesan atau apapun yang terhapus padahal kita belum melihat atau membacanya. Aplikasi ini juga bisa kamu gunakan untuk melihat pesan WhatsApp yang dihapus.
Dengan menginstal aplikasi ini, kamu tidak perlu masuk ke WA untuk membaca pesan. Namun di sini hanya bisa membacanya dan tidak dapat membalasnya.
Meskipun demikian, setidaknya kita sudah tidak penasaran lagi dengan isi pesan tersebut dan kita bisa membalasnya nanti ketika waktu luang.
Blokir Kontak Pengguna yang Dianggap Mengganggu
Pilihan ini mungkin bisa menjadi salah satu cara paling akhir jika memang orang tersebut mengganggu.
Itulah cara agar WhatsApp tidak terlihat online dan sedang mengetik. Cara-cara di atas sebagian bisa kamu lakukan menggunakan WhatsApp resmi dan sebagian yang lain harus menggunakan yang telah dimodifikasi.
Post a Comment for "3 Cara Agar WhatsApp Tidak Terlihat Online oleh Teman Kita"